Rekomendasi Wallet Crypto Untuk Pemula

Rekomendasi wallet crypto

Saparoh.com – Rekomendasi wallet crypto yang cocok untuk para pemula, tanpa memerlukan waktu yang lama kamu sudah bisa membuka akun dompet digital dan bisa menyimpan crypto. 

Keberadaan crypto menjadi momok tersendiri bagi kalangan besar orang, pasalnya dengan adanya crypto kamu bisa menabung atau investasi melalui cara lain. 

Tetapi perlu digaris bawahi, kalau bermain crypto juga memiliki resiko yang besar. Kamu harus siap kehilangan aset besar jika salah dalam memperdagangkannya. 

Pada kesempatan ini, kami ingin memberikan beberapa rekomendasi wallet crypto yang bisa kamu coba untuk pemula. Tanpa melalui proses KYC tentunya, sehingga tidak perlu repot mempersiapkan dokumen. 

Rekomendasi Wallet Crypto

Kami ingin memberikan 2 rekomendasi wallet saja, karena ini yang paling memungkinkan untuk dicoba bagi para pemula, antara lain sebagai berikut. 

TrustWallet

Rekomendasi wallet crypto pertama kami jatuhkan kepada trustwallet. Aplikasi ini dapat kamu download juga melalui play stor atau app store, sehingga sudah sangat friendly bagi para pemburu air drop.

Daftar nya sangat mudah, hanya saja kamu harus memperhatikan 1 hal saja. Menyimpan kode phrase, saat kehilangan phrase dan kamu kebetulan log out atau menghapus trustwallet dari HP, bisa jadi kamu tidak bisa login dan aset crypto tidak bisa dipulihkan. 

Jika ingin transfer crypto pun sangat memungkin kan, asal pemilihan jaringannya bisa diperhatikan, sama seperti pembahasan pengertian gas fee pada artikel sebelumnya.

SafePal Wallet

Rekomendasi wallet crypto selanjutnya ada di SFP, safepal sempat viral karena sering mengadakan event air drop. Bahkan istilah “nuyul” pun dilakukan untuk mendapatkan keuntungan sesaat. 

Proses daftarnya sama seperti trustwallet, tanpa perlu KYC tapi harus menyimpan phrase ya agar bisa login melalui device lain. 

Tetapi jika tidak ingin repot, safepal juga memiliki hard wallet yang sudah dijual bebas di pasar online. 

Perlu diketahui, safepal memiliki value di pasar crypto sehingga bisa diperdagangkan secara bebas melalui exchanger lokal maupun internasional. 

Selanjutnya kami akan mencoba membahas rekomendasi exchanger crypto yang sangat mudah dipakai bagi para pemula ya. Nah, untuk rekomendasi wallet crypto kita cukupkan sekian, semoga bermanfaat. Terimakasih!